Real Madrid mengalami kegagalan mengejutkan di Liga Champions musim 2024-2025 setelah tereliminasi di babak perempat final oleh Arsenal dengan agregat 1-5.
Kegagalan ini menimbulkan tekanan besar terhadap posisi pelatih Carlo Ancelotti yang saat ini tengah menghadapi ketidakpastian masa depan di klub raksasa Spanyol tersebut. Dengan performa tim yang menurun dan tekanan dari berbagai pihak, rumor mengenai penggantian pelatih tengah hangat diperbincangkan.
Artikel ini akan mengulas lima kandidat pelatih yang berpotensi menggantikan Carlo Ancelotti di Real Madrid. Menggambarkan pro dan kontra masing-masing sosok serta peluang mereka mengambil alih kursi panas di Santiago Bernabeu, hanya di MADRID INFO.
Kabar Gembira bagi pecinta bola, khususnya Timnas Garuda. Ingin tau jadwal timnas dan live streaming pertandingan timnas? Segera download!
Mengapa Posisi Carlo Ancelotti Terancam?
Posisi Carlo Ancelotti sebagai pelatih Real Madrid kini sedang berada di ujung tanduk setelah kegagalan timnya di Liga Champions musim 2024-2025. Real Madrid tersingkir dari kompetisi ini usai mengalami kekalahan agregat telak 1-5 dari Arsenal di babak perempat final, sebuah hasil yang mengejutkan bagi klub sebesar Los Blancos.
Kekalahan ini menjadi puncak dari serangkaian hasil kurang memuaskan yang membuat performa tim menurun drastis dibandingkan musim sebelumnya. Sehingga menimbulkan keraguan besar atas efektivitas kepemimpinan Ancelotti. Penurunan performa Real Madrid juga diperparah dengan catatan kekalahan yang meningkat signifikan.
Mencapai 12 kali dalam musim ini, jauh berbanding terbalik dengan hanya dua kekalahan pada musim sebelumnya. Selain itu, pertandingan-pertandingan krusial seperti El Clasico dan final Piala Super Spanyol berakhir dengan hasil yang buruk, termasuk kekalahan besar 0-4 dan 2-5 dari Barcelona. Hal ini memperkuat tekanan pada Ancelotti dan membuka ruang spekulasi tentang keberlanjutan masa jabatannya sebagai pelatih utama.
Baca Juga: Thibaut Courtois: Saya Bertanggung Jawab atas Tendangan Bebas Declan Rice
5 Kandidat Pengganti Carlo Ancelotti
Setelah kegagalan di Liga Champions musim 2024-2025 yang membuat posisi Carlo Ancelotti di Real Madrid kian terancam. Muncul beberapa nama kandidat pengganti yang dinilai layak untuk memimpin Los Blancos ke depan. Salah satu nama paling menonjol adalah Xabi Alonso, mantan gelandang Real Madrid yang saat ini sukses sebagai pelatih Bayer Leverkusen dengan catatan impresif. Seperti membawa klubnya meraih gelar Bundesliga tanpa kekalahan dan menembus final Liga Europa.
Selain memiliki pemahaman taktik yang kuat, Alonso juga mengenal betul budaya dan identitas Real Madrid. Sehingga dia dianggap sebagai calon pengganti ideal yang mampu melanjutkan tradisi klub. Kandidat berikutnya adalah Andoni Iraola, pelatih Bournemouth yang dikenal dengan filosofi bermain progresif dan intensitas pressing tinggi.
Meski belum pernah menangani tim sebesar Real Madrid, keberhasilannya mengangkat performa Bournemouth serta pengalamannya saat melatih Rayo Vallecano di La Liga. Ini membuatnya dianggap sebagai sosok proyek jangka panjang yang menjanjikan untuk membangun fondasi baru di klub ibu kota Spanyol. Sementara itu, Unai Emery juga menjadi opsi realistis karena pengalaman luasnya dalam kompetisi Eropa.
Termasuk keberhasilan membawa Sevilla dan Villarreal meraih gelar Liga Europa serta pembinaan pemain muda di Aston Villa. Walaupun komitmennya di klub saat ini bisa menjadi kendala. Selain itu, nama besar seperti Jurgen Klopp juga masuk dalam radar Real Madrid. Klopp dikenal dengan gaya kepemimpinan yang karismatik dan kemampuan membangkitkan semangat juang tim. Meskipun ia saat ini mengambil masa istirahat dari dunia pelatihan dan memiliki preferensi menangani tim nasional.
Zinedine Zidane tetap menjadi favorit di mata penggemar dan manajemen Madrid karena sejarah suksesnya bersama klub sebagai pelatih. Termasuk memenangkan tiga Liga Champions berturut-turut. Zidane menawarkan solusi instan untuk stabilitas dan motivasi, dan keakrabannya dengan budaya klub menjadi nilai tambah tersendiri dalam situasi yang penuh tekanan ini.